Selasa, 30 Juli 2013

Khotmil Qur’an upuan DPRa Sukmajaya


Ustdz. R. Siti Nurani

Diriwayatkan dari Aisyah Radhiyallahu ‘Anh, katanya,  Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam bersabda,  “Orang yang membaca Al-Qur’an sedangkan dia mahir melakukannya, kelak mendapat tempat di dalam Surga bersama-sama dengan rasul-rasul yang mulia lagi baik. Sedangkan orang yang membaca Al-Qur’an, tetapi dia tidak mahir, membacanya tertegun-tegun dan nampak agak berat lidahnya (belum lancar), dia akan mendapat dua pahala.” (Riwayat Bukhari dan Abul Husain Muslim bin Al-Hujjaj bin Muslim Al-Qusyaiy An-Nisabury dalam dua kitab Shahih mereka).
Hari masih terbilang pagi, awan berarak lembut, mendung menggantung tiada berujung. Jam menunjukkan pukul 09:00 pagi, ketika acara Khotmil Al Qur’an yang diadakan oleh Upuan DPRa Sukmajaya dimulai. Ayat-ayat Al Qur’an terdengar merdu menyentuh tiap qolbu yang mendengarkan, iramanya begitu indah menegur sang telinga yang kadang lalai mendengarkan kebaikan, lafadznya mendesak masuk kedalam sel-sel otak dan memberikan kenyamanan disana…Subhanallah.
Detik, menit dan jam pun berlalu menuju sore hari, kegiatan khotmil qur’an pun dilanjutkan dengan tausyiah yang disampaikan oleh Ustadzah Raden Siti Nurani. Beliau mengangkat tema tentang Keutamaan Membaca Al Qur’an. Acara ini dihadiri oleh ibu-ibu Kader, ibu-ibu penggerak Senam Nusantara di wilayah kelurahan Sukmajaya dan beberapa tokoh masyarakat. “Ketika kita menginginkan perbaikan pada masyarakat, maka kita harus berusaha memperbaiki mereka , dari sisi interaksi mereka terhadap Al Qur’an, jika hubungannya baik, maka akan terciptalah masyarakat yang baik pula, itu sebuah keniscayaan yang akan terjadi, ungkap ustadzah Rani, yang diamanahkan oleh struktur sebagai calon anggota legislatif DPRD Kota Depok dengan nomor urut 5.
Untuk menambah semangat para peserta, panitia membagi-bagikan beberapa doorprize, yang dikemas semeriah mungkin. Dari mulai pertanyaan sekitar materi hingga pertanyaan siapakah yang sudah Khatam Al Qur’an minimal 1 juz. Subhanallah….ternyata yang sudah khatam 1 juz adalah beberapa anak kader usia 8 tahun, hal ini tentu membuat para undangan tersenyum malu dan berdecak kagum. “Alhamdulillah, saya diberi kesempatan oleh Allah, dimudahkan langkah saya untuk datang ke acara ini, sehingga banyak sekali ilmu yang saya dapat, dan saya bangga melihat anak-anak usia Sekolah Dasar sudah dapat mengkhatamkan Al Qur’annya dengan baik”, jelas Ustadzah Juriah, tokoh masyarakat di lingkungan RW 01 kelurahan Sukmajaya dengan senyum mengembang.
Azan Magribpun berkumandang dengan indah, bait-bait do’a berbuka telah tercipta, senja pun tersenyum menebarkan salam. “Alhamdulillah saya sangat senang karena kegiatan ini bisa berjalan dengan baik dan kerjasama yang di berikan oleh seluruh kader DPRa PKS Sukmajaya, baik dari segi materi maupun ta’jil yang disuguhkan dengan dana mandiri dari kader sangat luar biasa, Insya Allah kegiatan ini akan menjadi kegiatan rutin tiap tahunnya”, papar ibu Rodhiatun, upuan DPRa PKS Sukmajaya.
Salam Cinta, Kerja dan Harmoni, Upuan DPRa PKS Sukamjaya, Depok.(v3)

0 komentar:

Posting Komentar