Minggu, 13 Januari 2013

Pelatihan Kontributor Berita DPC PKS Sukmajaya


Dewan Pimpinan Cabang Partai Keadilan Sejahtera Sukmajaya (DPC PKS), Ahad, 13 Januari 2013 mengadakan pelatihan kontributor berita. Pelatihan yang diadakan di Pos Keadilan Bakti Jaya Depok Timur ini, bertujuan untuk memaksimalkan peran peserta terhadap media cetak maupun online serta memberikan informasi dan kegiatan-kegiatan partai, baik di lingkup wilayah kecamatan Sukmajaya maupun daerah Kota Depok.


Untuk mampu mencapai tujuan yang telah ditargetkan, maka direkrutlah peserta pelatihan dari berbagai perwakilan Dewan Pimpinan Ranting (DPRa) yang ada di wilayah Sukmajaya. Meski hujan tak kunjung  reda membasahi Depok sejak pagi, namun tak menyurutkan langkah 15 orang peserta yang  mengikuti pelatihan sejak pukul 10.00 hingga pukul 15.00. 


Dalam sambutannya, Beny Irawan, selaku Ketua Panitia, menjelaskan bahwasanya pelatihan yang diadakan ini juga sebagai ajang untuk pemenangan pemilihan gubernur (pilgub) Jawa Barat pada tanggal 24 Februari 2013 mendatang. 

Namun bukan berarti, usai pilgub, pemberitaan akan berhenti begitu saja gaungnya. Berita-berita mengenai kegiatan PKS di sekitar Sukmajaya akan terus menerus diupdate, agar masyarakat senantiasa mengetahui langkah-langkah kongkret yang senantiasa dilakukan PKS untuk kesejahteraan masyarakat. Bagaimanapun, media sangat memungkinkan kedekatan meski tak harus bertatapan. Namun yang pasti, apapun yang dilakukan oleh PKS  tak luput untuk memperjuangan kepentingan masyarakat. Memang belum banyak, tapi berbagai upaya terus  dilakukan hingga masyarakat akhirnya merasa, PKS-lah wadah aspirasi mereka.

0 komentar:

Posting Komentar